Dalam rangka menindak lanjuti Visi Misi Universitas Islam Makassar dengan KEMILAU BINTANG 9 maka Direktur Pascasarjana Universitas Islam Makasar yang baru dilantik Prof. Dr. H. Mir Alam Beddu, M.Si, tancap gas melakukan promosi-promosi kampus. Kunjungan kerja yang pertama dilakukan di Kabupaten Soppeng 15 September 2023.
Dalam Sosialisasi Kerja tersebut beliau disambut baik oleh Wakil Bupati Soppeng Ir. H. Andi Luthfi Halide, MP. Kadis Pertanian Ir. Fajar, MS. Sekertaris Dinas Pendidikan Kab. Soppeng serta dihadir beberapa kepala sekolah dan guru.
Dalam sambutan Wakil Bupati Soppeng beliau sangat mengaprisiasi kehadiran Direktur Pascasarjana UIM yang memiliki kepedulian tinggi terhadap peningkatan SDM masyarakat kab. Soppeng terutama mereka yang memiliki peluang untuk berkembang melalui jalur pendidkan formal.
Universitas Islam Makassar adalah merupakan perguruan tinggi yang sangat tepat untuk melanjutkan pendidikan formalnya pada tingkat Starata 2 (S2). Ada 3 Prodi yang menjadi pilihan yaitu Prodi Agribisnis, Agroteknolgi dan Manajemen Pendidikan Islam (MPI).
Wakil Bupati Soppeng memberikan motivasi kepada seluruh yang hadir dlm pertemuan itu agar supaya menghimbau keluarganya, kolega untuk bergabung di UIM. Bahkan beliau mencontohkan dirinya sudah pensiun, sementara menjabat wabup melanjutkan program doktoral dalam tahap penyelesaian akhir.
Pada forum silaturrahim dengan masyarakat kab. Soppeng itu Direktur pasca UIM diberikan kesempatan untuk menyampaikan maksud kedatangannya, beliau menjelaskan bahwa dengan adanya program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) lanjut Direktur pascasarjana sangat membantu dan memberi peluang yang besar kepada guru-guru, kepala sekolah, kepala bidang yang sangat sibuk dengan aktifitas kesehariannya sehingga tidak cukup waktu menyelesaikan atau melanjutkan program pendidikan S2.
Dengan hadirnya program RPL ini tidak lagi menjadi beban kuliah bertahun-tahun cukup 1 tahun atau dua semister sudah bisa menyelesaikan program studinya. Ada 3 kelebihan fleksibel dalam mengikuti program RPL ini yaitu pertama, Kelebihannya bisa melakukan perkuliahan melalui daring atau online, atau hibrid perpaduan antara tatap muka dan online sehingga aktifitas dikantor dan sekolah tidak terhambat. Fleksibel yang kedua, Keleluasan kepada mahasiswa untuk mengikuti dari berbagai tahapan kurikulum atau studi sesuai dengan program studi. Fleksibel yang ketiga keleluasan kepada mahasiswa untuk menyelesaikan pendidikan melalui program RPL sesuai ketentuan peraturan.
Inti dari program di atas adalah untuk menghargai kinerja dan pengalaman-pengalaman dalam memenej aktifitasnya selama ini, jika ada matakuliah yang berkaitan dengan kinerja kita selama bertahun-tahun boleh jadi semuanya itu dikonversi sebagai matakuliah. Bahkan Direktur pascasarjana UIM menekankan bahwa bisa jadi tugas akhirnya bukan dalam bentuk TESIS tapi dalam bentuk laporan-laporan proyek tapi ada kaitannya dengan CPl perpogram studi.
Tujuan utama sosialisai pascasarjana adalah memberi peluang kepada seluruh masyarakat soppeng bergabung bersama UIM. Setelah silaturrahim dengan Wakil Bupati Soppeng bersama dengan Kepala sekolah dan masyarakat Soppeng, beliau melanjutkan kunjungan kerjanya ke Kabupaten Pinrang, kemudian menyebrang ke Sulawesi Barat tepatnya di Kab. Polman, Kab majene dan jika ada masih memungkinkan melanjutkan perjalanannya ke Kabupaten mamuju.