Menu Close

UIM Peduli Korban Gempa Sulbar. Kirim Paket Bantuan dan Beri Kebijakan Khusus Mahasiswa Terdampak Bencana

UIMsmart News — Rektor Universitas Islam Makassar (UIM) DR Ir Hj A Majdah M Zain melepas pengiriman paket bantuan bagi korban terdampak gempa Sulbar.

Paket bantuan berasal dari sumbangan civitas akademika yang dihimpun oleh bagian kemahasiswaan dan pasca sarjana.

“Semoga ikhtiar kecil berupa kepedulian semua elemen di UIM ini menjadi penyemangat dan meringankan beban saudara kita yang tertimpa bencana di Sulbar,” harap Majda saat pelepasan bantuan dan tim tanggap bencana UIM di Auditorium KH Muhyiddin M Zain, Selasa (19/1/2020).

Menurutnya bantuan yang disalurkan melalui Babinminvetcaddam IV Kodam Hasanuddin tersebut wujud kepedulian UIM.

“Semoga meringankan beban masyarakat Sulbar yang terdampak dan semoga korban secepatnya recovery,” ujar Bendahara Forum Rektor Perguruan Tinggi Nahdatul Ulama tersebut.

Bantuan diterima Kakanminvet 27 Mamuju Mayor Caj I Ketut W. Turut hadir menyaksikan jajaran Wakil Rektor UIM, beberapa dekan dan Asisten Direktur Pascasarjana DR Ir Helda Ibrahim SP MSi dan beberapa Wakil Dekan III.

Paket bantuan yang diserahkan terdiri dari mie instan, keperluan MCK, kebutuhan bayi dan sembako sebanyak satu pick up.

Di kesempatan yang sama Wakil Rektor I Akademik Prof DR H Arfin Hamid SH MH mengungkapkan pihaknya akan memberikan kebijakan khusus bagi mahasiswa Sulbar yang terdampak gempa.

“Kebijakan di antaranya kemudahan untuk tak mengikuti final test semester pada pekan ini, namun diberikan jadwal tersendiri sebelum memasuki semester berikutnya,” jelasnya.

UIM sudah mulai melaksanakan final test semester bagi mahasiswanya sejak kemarin 18 Januari hingga 25 Januari 2021 mendatang.

“Kami berharap mahasiswa untuk mengkonfirmasikan kondisinya di bagian akademik fakultasnya masing-masing,” urai guru besar Fakultas Hukum Unhas yang diberi izin untuk mengemban amanah di UIM tersebut.■ fir
https://uim-makassar.ac.id/2021/01/19/uim-peduli-korban-gempa-sulbar-kirim-paket-bantuan-dan-beri-kebijakan-khusus-mahasiswa-terdampak-bencana/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *